Banggai Kepulauan - Polres Banggai Kepulauan menggelar tradisi penyambutan kedatangan Kapolres baru, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Ronaldus Karurukan, S.I.K., beserta Ketua Bhayangkari Cabang Banggai Kepulauan, Ny. Shelly Ronaldus.
Acara penyambutan yang berlangsung khidmat dan penuh tradisi ini menjadi simbol harapan baru bagi peningkatan kinerja dan pelayanan kepolisian di wilayah Banggai Kepulauan.
Rangkaian acara penyambutan diawali dengan pengalungan bunga kepada AKBP Ronaldus Karurukan dan Ny. Shelly Ronaldus sebagai ungkapan selamat datang dan penghormatan dari seluruh jajaran Polres Banggai Kepulauan.
Setibanya di Mapolres, AKBP Ronaldus Karurukan menerima laporan jajar kehormatan dari personel Polres Banggai Kepulauan, menandakan kesiapan seluruh jajaran dalam mendukung kepemimpinan beliau. Prosesi dilanjutkan dengan penyambutan tarian Cakalele adat Banggai, sebagai wujud pelestarian budaya dan harapan akan kepemimpinan yang membawa kedamaian dan kemajuan bagi daerah.
Setelah rangkaian penyambutan, Kapolres Banggai Kepulauan menerima laporan paparan dari Pejabat Utama (PJU) Polres Banggai Kepulauan dan para Kapolsek jajaran. Paparan ini bertujuan untuk memberikan gambaran komprehensif mengenai situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), serta kinerja dan tantangan yang dihadapi oleh Polres Banggai Kepulauan.
Dalam tanggapannya, AKBP Ronaldus Karurukan menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan. Beliau menekankan komitmennya untuk melanjutkan program-program positif yang telah berjalan dan berupaya meningkatkan pelayanan kepolisian kepada masyarakat Banggai Kepulauan.
"Saya berharap dukungan dan kerja sama dari seluruh personel Polres Banggai Kepulauan serta elemen masyarakat dalam menjaga Kamtibmas dan mewujudkan Polri yang presisi di wilayah ini," ujarnya. (rin)
Sumber : Humas Polres Banggai Kepulauan
Social Header