Breaking News

Pamit Kepasar, Wanita Parubaya di Sidrap Ditemukan Tak Bernyawa dalam Perut Ular Sanca

Sidrap - Warga dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat di dalam perut ular piton jenis Sanca pada hari Jumat (7/6/2024) bertempat di Dusun 3 Paraja Desa Kalempang Kecamatan Pitu Riawa Kabupaten Sidrap sekitar pukul 09.30 WITA.

Hal ini sebagaimana informasi sumber yang juga selaku Babinsa Desa Kalempang wilayah Rayon Militer 1420/05 Kabupaten Sidrap menuturkan identitas korban yang belakangan diketahui berinisial (F) jenis kelamin Perempuan berusia 50 thn, pekerjaan Petani/pekebun di Paraja Desa Alacalimpo, Pinrang.

Korban tinggal bersama suami inisial LO (55), Pekerjaan pekebun, Alamat Jln. Bonto, Sumerreng.

Adapun Kronologi kejadiannya yakni bermula pada hari Kamis (6/6/2024) pukul 09.00 WITA korban (F) pamit sama suaminya (LO) untuk menjual hasil kebun ke pedagang dan juga mengganti tabung kosong.

Lalu keesokan harinya tepatnya hari ini tgl 7 Juni 2024 pukul 07.10 wita suami korban curiga karena istrinya belum balik dari menjual hasil kebun.

Setelah itu Suami korban mendatangi Keluarga yang ada di Dusun Paraja karena di perkirakan istrinya bermalam di sana, tapi setelah sampai istrinya pun tidak ada di situ.

Sontak pihak keluarga juga menelpon keluarga yang ada di Pangkajene, Sidrap dengan harapan siapa tau korban sudah pulang, tetapi juga tidak di temukan.

Karena tidak di temukan, suami dan keluarga lainnya minta tolong sama warga untuk bersama sama mencari korban di hutan.

Kemudian sekitar jam 09.30 WITA warga berhasil menemukan ular piton jenis sanca kembang yang di curigai karena perutnya nampak seperti sudah mamakan sesuatu.

Akhirnya setelah dibelah akhirnya di temukan korban yang di cari telah di telan ular tersebut.

Usai dibelah, jenazah korban di evakuasi dan dibawah ke rumah saudara yang ada di Dusun 3 Kalempang atas nama Arwis (40 Thn) untuk menunggu mobil Ambulance yang akan membawa korban ke rumahnya di Pangkajene, Sidrap.

"Pukul 10.30 WITA mobil Ambulance tiba dan pukul 11.17 WITA jenazah korban di bawa pulang ke rumah saudaranya di Pangkajene, Sidrap", tutup sumber yang juga ikut bersama tim pencari korban. ***
© Copyright 2022 - MITRAPERS ONENEWS