Sejumlah spekulasi yang mencuat berdasarkan data hitung cepat yang beredar di media sosial, yang mana mengklaim secara keseluruhan telah dimenangkan oleh kandidat tertentu walaupun penghitungan suara masih berjalan.
Khusus PSU Kecamatan Simpang Raya dengan jumlah DPT 11.183 jiwa, hasil penelusuran media ini diperoleh data hitung cepat PSU Simpang Raya yang tercatat hasil PSU dari total 26 TPS yang tersebar di 12 Desa, Paslon 01 (Incumbent - red) meraih suara 4.931, 02 memperoleh 48 suara dan Paslon 03 memperoleh 5005 suara.
Berdasarkan data hitung cepat sementara PSU Kecamatan Simpang Raya tersebut tergambar selisih suara antara 01 dan 03 sebanyak 74 suara untuk kemenangan Paslon Sulianti - Bali Mang.
Untuk itu, maka perolehan suara di PSU Kecamatan Toili akan menjadi penentu siapa yang akan dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Banggai periode 2025-2030 mendatang.
Sampai berita ini diterbitkan, belum diperoleh informasi terkait data hitung cepat untuk wilayah PSU Kecamatan Toili yang saat ini sedang berlangsung. (red)
Social Header