Breaking News

Puluhan Tahun Nikmati Debu, Kini Warga Desa Rusa Kencana Lega, Jalan Desa Akhirnya Berlapis Aspal

Toili, Banggai, Sulteng - Pekerjaan pengaspalan jalan di wilayah Dusun 1 Desa Rusa Kencana, Kecamatan Sunarto, Kabupaten Banggai, mulai direalisasikan melalui program kerja Pemerintah Daerah Kabupaten Banggai yang dilaksanakan oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) pada Tahun Anggaran 2025.

Kepala Desa Rusa Kencana, Sunarto, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Banggai, khususnya kepada Bupati Banggai Amirudin Tamoreka dan Wakil Bupati Furqanuddin Masulili, atas perhatian dan komitmen pembangunan infrastruktur di wilayah desanya.

Menurut Sunarto, pengaspalan jalan tersebut menjadi jawaban atas kebutuhan mendesak masyarakat, mengingat ruas jalan yang dibangun sejak awal sebelumnya dinilai belum memenuhi standar kelayakan, terutama karena kondisi berdebu saat musim kemarau dan berlumpur saat musim hujan.

“Alhamdulillah, tahun ini desa kami mengalami perubahan yang sangat dirasakan masyarakat. Jalan ini merupakan urat nadi perekonomian warga, sehingga perbaikannya sangat berdampak langsung,” ujar Sunarto kepada media ini.

Selain itu, Sunarto juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Camat Toili atas bimbingan, dukungan, serta motivasi yang terus diberikan kepada pemerintah desa dalam mendorong kemajuan pembangunan dan peningkatan perekonomian masyarakat Desa Rusa Kencana.

Ia menjelaskan, selama bertahun-tahun kondisi jalan yang berada di tengah pemukiman kerap menimbulkan keluhan warga. Selain mengganggu aktivitas sehari-hari, kondisi tersebut juga memperlambat distribusi hasil pertanian dan mobilitas masyarakat.

Kini, dengan pengaspalan yang tengah berlangsung, masyarakat Desa Rusa Kencana mengaku lega dan optimistis terhadap peningkatan kualitas hidup serta pertumbuhan ekonomi desa.

Salah seorang warga setempat yang enggan disebutkan namanya menyampaikan rasa syukur atas terealisasinya pembangunan tersebut.

“Terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Banggai atas pengaspalan jalan di desa kami. Semoga pembangunan ini membawa dampak positif bagi kehidupan masyarakat dan menjadi magnet peningkatan perekonomian Desa Rusa Kencana dan sekitarnya,” ungkapnya.

Pemerintah Desa berharap pembangunan infrastruktur jalan ini dapat dijaga dan dimanfaatkan secara maksimal oleh masyarakat, sekaligus menjadi pemicu pemerataan pembangunan di wilayah pedesaan Kabupaten Banggai. (Alam)
© Copyright 2022 - MITRAPERS ONENEWS